BREBES (pelitaindo.news) – Forkopimda Kabupaten Brebes menggelar rangkaian dalam Tajuk “Brebes Bersholawat” dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW dan HUT ke-78 TNI dan Peringatan Hari Santri Nasional bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Rengaspendawa Brebes, Kamis malam (5/10/2023).

Dalam kesempatan tersebut Pj Bupati Brebes, H. Urip Sihabudin, S.H., M.H. mengajak seluruh hadirin dan warga yang hadir untuk bersama sama bersholawat bersama Kyai dan Haddad Alwi Assegaf.

Pj Bupati Brebes Berpesan agar Akur dengan yang lainnya menghadapi tahun politik dan jangan sampai ada permusuhan akibat berbeda pilihannya.

Lanjut menambahkan, Warga juga harus terus bersabar, dengan hal apapun yang ini sedang terjadi terutama kelangkaan air dikarenakan kekeringan yang berkepanjangan. “Semoga malam ini kita semua bersholawat bersama kyai dan ulama akan dapat membantu kesulitan yg sedang dihadapi segera diselesaikan,” tandasnya.

Mauhidoh hasanah disampaikan oleh KH. Subkhan Ma’mun pengasuh Pondok Pesantren Assalafiyyah Luwungragi Bulakamba Brebes sekaligus Rois Syuriah PBNU, menyampaikan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan Bid’ah Hasannah. “Bagi siapapun yang memuji Nabi Muhammad maka itu perbuatan yang diperboleh,” pesannya.

Turut Hadir Pula, Jajaran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Brebes, KH. Nur Iman Ali (Katib PCNU) dan KH. Nurudin Syamsuddin Al-Hafidz (Wakil Rois Syuriah PCNU Brebes).

(Pewarta : A’isy Hanif Firdaus/LTNNU Brebes)

The post Lautan Manusia, Ribuan Jama’ah Hadir dalam Brebes Bersholawat first appeared on pelitaindonews.